PEMILIK rambut panjang terkadang bingung dengan model rambut yang akan mereka kenakan saat mendatangi sebuah acara. Penampilan digerai cukup biasa dalam sebuah acara.
Gaya rambut kepang dinilai memiliki daya tarik tersendiri dalam penampilan. Selain cara membentuknya cukup mudah, kesan menggemaskan tapi cantik juga menyeruak dari wajah Anda.
 BACA JUGA:
Berikut inspirasi rambut kepang dari para artis yang bisa Anda tiru untuk penampilan dalam beberapa acara, yang dihimpun dari Instagram pribadi mereka, Senin (13/3/2023).
1. Maudy Ayunda
Dalam pemotretan pernikahannya, Maudy Ayunda tampil mempesona dengan gaun pengantin serta gaya rambut kepang rendah. Gaya low braid ini membuat sosoknya terkesan anggun dan elegan. Meskipun sederhana, model styling ini cocok dipakai sebagai gaya rambut untuk pernikahan.
2. Febby Rastanty
Kepang adalah gaya styling yang bagus untuk wanita dengan rambut panjang dan tebal. Dengan ikatan yang simpel, gaya ini membuat rambut panjang terlihat lebih rapi dan bergaya. Kamu dapat mengepang rambut dengan gaya low braid seperti Febby Rastanty di atas atau dengan gaya kepang lainnya.
 BACA JUGA:
3. Fuji
Model rambut ini membuat Fuji yang imut menjadi lebih stylish. Tampil dengan poni depan barunya, Fuji terlihat lebih menawan. Terlebih lagi, baju setelan berwarna pinknya yang merupakan ciri khas girly Fuji.
Baca Juga: INAPA 2023, Yuk Kenalan dengan Produk Transportasi Ramah Lingkungan dan Elektronik Otomotif Taiwan
Follow Berita Okezone di Google News