GAYA hidup mewah diduga istri Brigjen Priantoro jadi sorotan publik. Akun TikTok @perusakhedon yang membongkar informasi ini pertama kali.
"Bantu viralkan lagi guys. Akun kemarin diculik," kata akun tersebut. Video yang memperlihatkan hidup hedon diduga istri Direktur Penyelidikan KPK tersebut kini sudah ditonton 2 juta kali.
 BACA JUGA:
Dari video viral itu, diketahui kalau diduga istri polisi itu doyan banget pamer kekayaan, mulai dari pelesiran ke luar negeri hingga pakai baju brand luxury.
Berikut ulasan MNC Portal mengamati video viral tersebut, Jumat (17/3/2023):
1. Nonton konserÂ
Di foto pertama ini, terlihat di tangkapan layar video tulisan 'Konser Rossa'. Keterangan itu diduga merujuk pada momen mereka berdua.
Konser Rossa sendiri dibandrol paling mahal di angka Rp3,5 juta. Gayanya nonton konser bak sosialita, ya.
Brigjen Priantoro sendiri di foto tersebut terlihat mengenakan kemeja Burberry tipe 'Short-sleeve Check Stretch Cotton Shirt' yang harganya ditaksir sekitar Rp3,5 juta untuk ukuran anak-anak. Jadi, kalau versi dewasa pasti di atas itu harganya.
2. Liburan ke SwissÂ
Di foto berikutnya perempuan yang diduga istri Brigjen Endar Priantoro itu terlihat tengah berada di gunung salju yang diperkirakan berlokasi di Swiss. Tidak bisa dipastikan gunung apa yang dikunjungi, tapi perjalanan ke sana bukanlah sesuatu yang murah.
Menurut laman Cheap Flights, penerbangan Jakarta-Swiss memerlukan dana setidaknya Rp7,5 jutaan per orang. Belum lagi biaya bagasi jika bawaan banyak, dan tentunya pelesiran ini tidak dilakukan seorang diri. Jadi, bisa dibayangkan berapa duit yang harus dikeluarkan? Ingat, itu juga harga sekali jalan, bukan pulang-pergi, lho.
Follow Berita Okezone di Google News
3. Sewa helikopter pribadiÂ

Masih di Swiss, dari foto ini bisa dilihat kalau diduga sang istri bisa foto di puncak gunung bukan karena tracking, melainkan sewa helikopter pribadi. Dari badan helikopter, tertulis 'Air Zermatt' yang memang biasa menyewakan tumpangan ke puncak gunung.
Nah, harga sewa helikopter sekali jalan itu menurut laporan My Ski School ternyata bervariasi. Mulai dari yang paling murah dengan rute Zermatt - Matterhorn dengan durasi 20 menit Rp3,6 juta per orang, hingga termahal yaitu rute Zermatt - Zurich mencapai Rp102 juta (maksimal 5 orang).
4. Hangout pakai brand luxuryÂ

Kalau sedang di Indonesia, pemilik akun TikTok @natsyn15 ini diduga suka banget pakai barang-barang mewah. Foto yang tersebar memperlihatkan dia doyan pakai outfit dari brand luar negeri seperti Kenzo (bajunya) dan Coach (topinya).
Harga baju biru itu menurut laman Ratti Boutique adalah € 105,00 atau sekitar Rp1,7 jutaan. Sementara itu, topi Coach yang dipakai tipe 'Signature Jacquard Baseball Cap' dibandrol dengan harga sekitar Rp2,1 juta.
5. Hobi main golfÂ

Perempuan satu ini juga suka main golf. Olahraga orang tajir ini jadi bagian dari rutinitasnya, mungkin biar bisa membaur dengan orang kaya lainnya.
Anda perlu tahu, untuk bisa menikmati lapangan golf, contohnya di Senayan National Golf Club, perlu duit banyak. Sebab, sekali main harus merogoh kocek mulai dari Rp600 ribu (dengan sharing cart, hari Senin). Nah, kalau main golf di hari Sabtu, biayanya melonjak menjadi Rp2.150.000 (membership).
Harga di atas itu berlaku untuk 2017. Nah, di 2023 ini tentunya harga akan lebih tinggi lagi. Buat sekali main golf saja duit yang dikeluarkan banyak, ya.
6. Diduga bestie-nya selebriti

Informasi lain yang disuguhkan akun TikTok @perusakhedon soal perempuan diduga istri Brigjen satu itu adalah dia diduga bestie-an sama selebriti. Di foto ini misalnya, terlihat jelas wajah Nikita Mirzani di sana. Gak kaleng-kaleng kan?
So, itu dia 6 potret gaya hidup mewah diduga istri Brigjen Pol Endar Priantoro. Kaget gak mengetahui informasi ini?
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.